Geliat tensi Politik di Kabupaten Tanjab Barat dipastikan akan kembali memanas usai Pemilu. Hal ini karena pertarungan akan kembali tersaji di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).
Meskipun Pilkada serentak baru akan digelar 27 November 2024 mendatang, namun bursa bakal calon Bupati Tanjab Barat sudah mulai beredar di tengah masyarakat.
Menanggapi hal tersebut, DPC Partai Gerindra Tanjab Barat akhirnya menegaskan akan mengusung kadernya sendiri pada Pilkada Tanjab Barat 2024.
“Sesuai perintah Pak Prabowo, Gerindra akan mengusung kadernya sendiri untuk maju dalam Pilkada Tanjab Barat 2024,” ujar Ketua DPC Gerindra Tanjab Barat, Faizal Riza,